Babinsa Kodim 0411/LT Ikuti Kegiatan Padat Karya Poktan Binaannya
Teritori 0411/LT Hari Ini Serda Andi Amalia Babinsa Koramil 411-01/Metro menghadiri kegiatan "Padat Karya Sekolah Lapangan Pertanian" bertempat di Poktan 1 Jln. Jawa Kelurahan Hadimulyo Barat Kecamatan Metro Pusat. Senin (31/08/2020) Sekolah Lapangan Pertanian bertujuan "Pengamatan padi dan cara penanggulangan hama padi sehingga petani dapat panen secara maksimal" tersebut dihadiri oleh Kadis Pertanian Metro, Kabid Penyuluhan Pertanian, Korluh Pertanian, Ketua dan Anggota Kelompok Tani. Seperti diketahui bahwa sektor pertanian dalam tatanan pembangunan nasional memegang peranan penting. Selain menyediakan pangan bagi seluruh masyarakat, pertanian juga merupakan sektor penggerak perekonomian terutama di pedesaan. Ini dapat dilihat dari sebagian besar masyarakat desa yang bekerja di sektor pertanian. Kementerian Pertanian (Kementan) turut berupaya menekan angka kemiskinan sekaligus mensejahterakan petani melalui program padat karya. Padat karya juga menjadi keg